Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah melakukan pembangunan Gereja Katolik Ignatius Slamet Riyadi. Pembangunan itu ditandai dengan peletakan batu pertama dan penandatanganan prasasti oleh Gubernur Akmil Mayjen TNI Dudung Abdurrachman.
Berdasarkan keterangan dari situs Akmil, hadir dalam acara peletakan batu pertama pembangunan seperti Bapak Keuskupan Agung Semarang Mgr Robertus Rubiyatmoko hingga Wakil Gubernur Akmil Brigjen TNI Wirana Prasetya.
Mengutip situs Akmil, Rabu (26/2), Mayjen TNI Dudung berharap pembangunan gereja dapat bermanfaat untuk umat katolik melaksanakan ibadahnya.
“Semoga dengan adanya Gereja Katolik Ignatius Slamet Riyadi ini, para Organik Akademi Militer dan taruna-taruni yang beragama Katolik akan dapat memanfaatkan untuk kepentingan ibadah, dengan adanya renovasi ini,” kata Dudung.
“Gubernur Akmil juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah rela dan ikhlas menyumbangkan tenaga, pikiran maupun potensinya dalam pembangunan Gereja Katolik Ignatius Slamet Riyadi di Kesatrian Akademi Militer,” lanjut Dudung.
Ia berharap pembangunan gereja berjalan lancar dan tak mengalami kendala apa pun. Ia meminta warga Akmil maupun pihak yang terlibat dalam pembangunan bisa mengawasi pembangunan itu sampai selesai.
“Ingatlah bahwa tempat peribadatan ini kelak akan menjadi bagian dari amal dan pengabdian kita kepada bangsa dan negara melaui lembaga ini,” tegas Gubernur Akmil.
Sumber : https://kumparan.com/